Jika terjadi kebocoran pada kolam renang, maka berbagai hal perlu dilakukan. Salah satunya yaitu memasang ulang nat untuk kolam renang.
Sebenarnya, pemasangan nat ini bisa dilakukan sendiri jika Anda tidak ada dana untuk memanggil tenaga ahli. Berbagai tahapan perlu dilakukan dengan tepat supaya bisa mendapatkan hasil yang optimal untuk kolam renang Anda.
Kolam renang yang optimal tidak hanya persoalan keramik dengan nat yang bagus agar tidak bocor. Namun, pemilihan keramik yang baik juga menjadi salah satu faktornya. Berikut ini juga kami sajikan Tips Memilih Keramik Kolam Renang yang Bagus untuk kolam renang Anda.
Cara Pasang Nat untuk Kolam Renang
Berikut adalah tahapan Anda ketika perlu memasang ulang nat pada kolam renang. Cara berikut ini bisa dijadikan patokan, pastikan Anda melakukannya dengan tepat.
1. Menguras Kolam Renang
Sebelum mulai melepas nat lama dan menggantinya dengan yang baru, hal pertama yang bisa Anda lakukan yaitu menguras kolam renang.
Sebenarnya, bisa saja Anda tidak perlu melakukan tahap ini. Anda juga bisa memasang nat dengan bantuan alat diving, namun cara kedua ini akan efektif jika nat yang akan diganti tidak terlalu banyak.
Untuk lebih mempermudah pekerjaan, maka sebaiknya memang melakukan pengurasan terlebih dahulu. Kuras hingga kolam renang bersih, Anda bisa melakukan tahap ini pada hari sebelumnya supaya lebih efektif.
2. Melepaskan Nat yang Lama
Setelah kolam renang kering, maka Anda bisa mulai melepaskan nat lama yang akan diganti. Pakailah alat kape atau pisau semen untuk membantu Anda. Jika sudah dilepaskan, jangan lupa untuk membersihkan rontokan nat yang lama ini.
3. Menyiapkan Adonan Nat yang akan Dipasang
Dalam tahap ini, sebaiknya Anda mengikuti arahan dari standar yang telah disarankan. Buatlah adonan yang tepat, tidak terlalu cair ataupun terlalu padat.
Jika terlalu cair, maka bisa saja terbentuk rongga kecil yang berpotensi menimbulkan kerusakan. Sebaliknya, jika terlalu padat, maka akan sulit untuk memasuki rongga.
4. Merapikan Bagian yang akan Dipasang Nat
Sebelum masuk ke tahap pemasangan nat, sebaiknya Anda melakukan pemeriksaan ulang terhadap bagian-bagian yang akan dipasangi nat baru. Pastikan bahwa semua celah tersebut sudah bersih.
Jangan sampai masih ada pasir atau kerikil di sana. Hal tersebut bisa berpotensi membuat nat menjadi mudah rusak.
5. Meletakkan Adonan Nat
Selanjutnya, masuk ke tahap memasang ulang nat untuk kolam renang. Anda bisa mulai meletakkan adonan nat sedikit demi sedikit di celah keramik. Sebaiknya, Anda memakai alat yang terbuat dari karet yang bersifat elastis, dengan begitu nat bisa dimasukkan secara optimal.
Lakukan tahap ini dengan teliti dan rapi, pastikan semua dipasang diletakkan dengan baik. Dengan begitu, hasilnya juga akan memuaskan dan lebih aman untuk kolam renang Anda.
6. Merapikan Sisa Pengisi Nat
Ketika semua nat yang tadinya bocor sudah tergantikan dengan yang baru, maka saatnya masuk ke tahap merapikan. Pastikan Anda membersihkan berbagai sisa nat yang tercecer atau jatuh.
Itulah penjelasan tentang cara memasang nat yang benar untuk kolam renang. Supaya bisa mendapatkan hasil yang optimal, Anda bisa memakai berbagai produk dari PT Adiwisesa Mandiri (AM) yang dirancang khusus untuk area basah dan terendam.
Pakailah Pengisi Nat Epoxy AM 55 yang merupakan yang berbahan dasar Epoxy. Produk ini dirancang dengan formula yang tahan lama, kedap air, tahan gesekan dan zat kimia, tidak mudah retak, serta anti jamur dan lumut. Selain itu, Anda bisa dengan mudah membersihkannya dari debu dan kotoran.
Selanjutnya, ada Pengisi Nat Anti Jamur dan Tahan Asam AM 51. Teknologi yang diterapkan dalam formula produk ini membuatnya menjadi anti jamur, kedap air, tahan dari sinar ultraviolet, serta tahan dari bahan pembersih dan berbagai bahan asam.
Jika Anda mengalami permasalahan nat keramik kolam renang rusak dan kotor, pastikan Anda mengetahui Cara Memperbaiki Nat Keramik Lantai yang Kotor dan Rusak. Namun tidak perlu khawatir, jika melakukan perawatan dengan benar, maka nat keramik Anda akan kembali seperti semula.
Dua produk nat untuk kolam renang tersebut, akan memberikan hasil yang terbaik dan tahan lama. Berbagai keunggulannya bisa Anda dapatkan, sehingga tidak perlu khawatir akan kebocoran. Untuk berbagai informasi lainnya, Anda bisa menghubungi kontak dan mengunjungi blog.